Kuliah Berhadiah senilai Rp 2 juta

  • By Humas FEB
  • In MM News
  • Posted 27 Jun 2019

Kuliah Berhadiah di MM FEB Unair 2

Komunikasi Pemasaran Terpadu menjadi mata kuliah yang menarik di S1 Manajemen FEB Unair. Dosen Pengampu, Dr. Gancar C. Premananto dan Dr. Dien Mardhiya, tidak hanya menghadirkan kuliah dengan multimedia, namun juga memberikan tantangan nyata.
Para mahasiswa diminta membentuk agensi KPT, yang kemuduan diberi tantangan nyata. Salah satu tantangan nyata yang diberikan adalah dari Auto2000 Basuki Rahmat. Bapak Ikhsir Toby selaku Pimpinan memberikan tantangan pembuatan video promosi. Dan tanggal 27 Juni lalu, 5 agensi yang merupakan kelompok dari 39 mahasiswa, mempresentasikan hasil karya profesionalnya kepada para pimpinan AUTO2000 Basuku Rahmat dan dosen pengampu. Dan kemudian diumumkan adanya 2 juara favorit dan 1 Juara Pertama demgan total hadiah Rp 2juta. Ikhsir yang merasa terkesan dengan karya para mahasiswa bahkan memberikan kesempatan mendapat hadiah Rp 1juta bagi semua agensi untuk membuat video youtibe bagi produk hybrid terbaru Toyota yang akan launching di akhir Juni 2019.
Gancar yang juga adalah KPS MM FEB Unair mengharapkan kerja sama tersebut akan terus berlanjut dan berkembang, menjadi proyek percontohan kerja sama dunia bisnis dan akademis.

Hits 996