To UNIDA Gontor with Spirituality

  • By Super User
  • In MM News
  • Posted 28 Mei 2019

Unida Gontor by GCP MM FEB Unair 2 Mar 2019 a

Kunjungan ke Universitas Darussalam Gontor,  kembali dilakukan KPS MM FEB Unair,  berkenaan dengan undangan Kuliah Tamu pada tanggal 18-19 Februari 2019. Kali ini tema yang dibawakan adalah Peningkatan Kualitas Riset Manajemen berbasis Nilai-nilai Islam.
Dr.  Gancar C.  Premananto,  CMA.  pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa Islam mengajarkan manajemen dan riset dalam ajarannya. Berbagai ayat dan hadits telah menunjukkan adanya pendekatan kuantitatif dan kualitatif yang dapat dilakukan untuk mencari ilmu dan kebenaran.  Bahkan disampaikan Bapak Riset dunia,  Ibrahim as telah mengajarkan bagaimana membangun riset dan argumentasi secara teratruktur.  Dengan demikian,  skripsi,  tesis maupun disertasi bukanlah menjadi hal yang menakutkan,  tapi malah menjadi hal yang menjadi untuk mendapatkan spiritualitas hidup dan berbisnis.

Unida Gontor by GCP MM FEB Unair 2 Mar 2019 c
Dalam kesempatan kunjungan tersebut,  Gancar juga menjadi juri di 2 kegiatan yakni lomba debat pemasaran dan lomba Bussiness Model Canvass yang diselenggarakan untuk mahasiswa S1. 
Kunjungan juga dilakukan di Pondok Pesantren Gontor,  dan silaturahmi dengan pimpinan pondok KH.  Hasan Abdullah Sahal,

Unida Gontor by GCP MM FEB Unair 2 Mar 2019 d
Kunjungan 2 hari yang padat tersebut,  semoga memberi keberkahan bagi kita semua..  Aamiin. (gcp)

 

Hits 1833